Selasa, 25 Januari 2011

Dana BOS sudah Masuk Kas daerah

      BANJARNEGARA-Dana bantuan operasional sekolah (BOS) tahun sudah menjadi bagian dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD). Itu berarti dana BOS langsung disalurkan ke rekening pemerintah daerah (pemda), tidak lagi melalui birokrasi berbelit. Sebelumnya dana BOS dikucurkan melalui Kementerian Pendidikan Nasional, lalu ke provinsi dan ke daerah. Sekarang, dana BOS dari Kementerian Keuangan langsung ke rekening pemda.
Hal ini dibenarkan Manajer BOS Kabupaten Banjarnegara Drs Suka Bagyana di Dinas Pendidikan Banjarnegara, kemarin. "Dulu itu dana BOS dari pusat masuk ke provinsi, provinsi yang salurkan ke sekolah. Jadi tidak lagi masuk ke kas daerah. Tapi sekarang sosialisasinya dana pusat masuk ke kas daerah berarti masuk dalam APBD. Karena menurut Permendagri No13 dan 59 yang telah disempurnakan bahwa setiap dana hibah apapun yang masuk kas daerah itu harus masuk dan tercatat dalam APBD," terang Suka yang juga kepala Seksi Pendidikan Menengah (dikmen) Dindikpora Banjarnegara. Saat ini kata dia, pihaknya sudah melakukan sosialisasi dana BOS 2011. "Kita sudah melakukan sosialisasi mekanisme peralihan dari pusat dan daerah mekanisme APBN dan APBD dari tanggal 17-20 Januari kemarin," tambah Suka.
Sementara itu, ditempat lain Turno, SIP Kabid Anggaran dan Perbendaharaan DPPKAD Banjarnegara  mengatakan, bahwa pihaknya akan mempermudah pengajuan dan pencairan.”Sampai hari ini (Selasa-red) Sekolah sudah mulai pengajuan RAK, pinginnya cepet paling lama akhir bulan februari pencairannya,” katanya. Setiap sekolah yang mengajukan pencairan harus melengkapi persyaratan pengajuan seperti surat permohonan pencairan dana, rencana anggaran belanja.” Setelah sekolah melengkapi kelengkapan baik teknis maupun administratif sesuai ketentuan yang berlaku sekolah dapat mencairkan lewat BRI setempat,” katanya.
Jumlah dana bos yang masuk ke kas daerah triwulan pertama sebanyak 13,3 Milyar. Kebutuhan Total BOS Banjarnegara dalam setahun sebanyak Rp 53. 148.452.000 dengan rincian BOS SDN/SDLB/MIN sebesar Rp 34.910.196.000 untuk SD/SDLB/MI Swasta sebesar Rp 872 606.000 Total BOS sekolah dasar sebanyak Rp 34.882.802.000 sedangkan untuk sekolah menengah BOS SMPN/SMPLB/SMPATAP negeri sebanyak Rp 16.511.766.000 untuk BOS SMP/SMPLB/SMP atap/Mts swasta sebesar Rp 753.890.000 Jumlah BOS untuk SMP sebesar Rp 18.265.650.000 Total keseluruhan anggaran BOS sekolah di Banjarnegara sebesar Rp 53.148.452.000.” Jumlah sebanyak 13,3 Milyar adalah jumlah triwulan atau seperempat dari total anggaran pertahun,” pungkasnya
(harmono HP 085291637379)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar